EDUKASI

Bocah 7 Tahun Asal Bandung Raih Prestasi Internasional di Olimpiade Matematika

todayOctober 1, 2025 3

Background
share close

Samuel Anderson Lee, bocah berusia 7 tahun asal Bandung, Jawa Barat, berhasil mencatatkan prestasi gemilang dengan meraih sejumlah medali emas di kompetisi matematika internasional. Hingga kini, Samuel sudah mengoleksi lima medali emas dan satu perak dari ajang bergengsi seperti Singapore and Asian Schools Math Olympiad (SASMO), World Mathematics Invitational (WMI), Hong Kong International Mathematical Olympiad (HKIMO), Singapore Math Challenge (SMC), hingga International Kangaroo Mathematics Contest (IKMC). Momen kemenangannya kerap ia bagikan melalui akun Instagram @s4m.journey.

Menurut laporan @kompascom, sang ibu, Winda Octaria, mengungkapkan bahwa Samuel tidak pernah mengikuti les matematika formal. Ia belajar langsung di rumah dengan bimbingan orang tuanya. Bakatnya dalam berhitung sudah terlihat sejak usia dua tahun, ketika ia mampu menghitung 1 sampai 20 dan cepat memahami pola angka.

Dengan rasa ingin tahu yang tinggi serta logika yang tajam, Samuel kini menjadi salah satu talenta muda Indonesia paling bersinar di kancah matematika internasional.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Dengerin UNISI 104.5 FM di manapun, via www.UnisiFM.com.

Follow sosmed @UnisiFM.

Hubungi kami
WA 0817-234-1045.
Tlp 0274 540258.

Radio terbaik Jogja. Radio yang paling hit di Jogja. Radio Favorit Jogja. Radio nomor satu di Jogja. Radio anak muda di Jogja. Radio top 40 Jogja.

Written by: Achal

Rate it

Previous post

EDUKASI

Paramore Tarik Seluruh Lagu dari Spotify Israel sebagai Aksi Solidaritas untuk Palestina

Band rock asal Amerika, Paramore, resmi menarik seluruh katalog lagu mereka dari Spotify di Israel. Keputusan ini merupakan bagian dari kampanye global No Music For Genocide, yang mendorong musisi dunia memblokir akses musik mereka sebagai bentuk protes atas agresi militer terhadap Palestina. Tak hanya karya Paramore, vokalis Hayley Williams juga meminta agar lagu-lagu solonya ikut dihapus dari platform tersebut di Israel. Langkah ini mempertegas konsistensi sikap band tersebut yang sejak […]

todayOctober 1, 2025 1

Post comments (0)

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

0%