Orang kaya mah ada aja yah kerjaannya, Intelektual Muda
Dikabarkan dari Kompas.com, CEO SpaceX dan Tesla, Elon Musk telah menghebohkan pengguna media sosial melalui video yang Ia bagikan melalui X dengan memperlihatkan fashion show kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI). Dalam videonya, fashion show tersebut menampilkan tokoh pemimpin dunia, seperti Presiden Amerika Serikat Joe Biden, mantan Presiden AS Donald Trump, Presiden China Xi Jinping, hingga pendiri Microsoft Bill Gates.
Source : Akun X @elonmusk
Menariknya, fashion show AI ini memiliki konsep yang out of the box nih, Intelektual Muda. Para model yang ditunjuk menggunakan busana yang unik dan masing-masing menggambarkan sebuah ilustrasi dan makna yang unik. Salah satu contohnya adalah Presiden Xi Jinping yang memakai pakaian dengan motif beruang yang kemungkinan merujuk pada panggilan “Winnie the Pooh” untuk dirinya. Istilah tersebut sering digunakan netizen untuk meledeknya, dan Xi Jinping pun diketahui tidak menyukai panggilan tersebut.
Sedangkan Presiden Joe Biden tampil dengan menggunakan kursi roda dan kacamata hitam (sunglasses), Donald Trump mengenakan pakaian serba oranye dengan merek Louis Vuitton dan diakhiri dengan video Bill Gates yang mengenakan jas hitam putih. Beda dari yang lain, Bill Gates tampak tersenyum sambil membawa laptop, yang layarnya dihias tulisan “Runway of Power”. Tulisan tersebut pun berubah menjadi eror Blue Screen of Death (BSOD) yang belakangan ini menjadi perbincangan netizen.
Video ini dibuat oleh kanal YouTube Interdimensional TV dengan software AI Midjourney dan Luma Labs, dan kemudian dibagikan oleh Musk di X.
Post comments (0)